4 Fobia yang Bikin Takut Berhubungan Seksual
Penyebab Fobia Berhubungan Seksual
Sama halnya dengan fobia pada umumnya, adanya trauma bisa menjadi penyebab utama seseorang mengalami fobia hubungan seksual. Misalnya pada seseorang yang pernah mengalami pelecehan seksual, korban pemerkosaan, dan korban revenge porn. Namun, ada juga penyebab lain yang membuat seseorang mengalami fobia ini, di antaranya:
- Bully
Bully yang pernah dialami oleh seseorang, terutama yang berkaitan dengan penampilan maupun seksual, bisa menyebabkan seseorang mengalami fobia berhubungan seksual. Misalnya saja pada kondisi gymnophobia, bisa dialami oleh seseorang yang pernah di-bully atau diejek karena bentuk tubuhnya. Akibatnya, dia akan merasa tidak percaya diri jika harus telanjang di depan orang lain, bahkan pasangannya sendiri setelah menikah.
- Takut Penyakit
Ketakutan akan adanya risiko penularan penyakit juga menjadi penyebab seseorang takut berhubungan seksual. Misalnya pada penderita philematophobia, takut harus berciuman karena merasa bahwa hal itu bisa menyebabkan penularan kuman dan bakteri dari mulut ke mulut. Ketakutan akan risiko tertular penyakit menular seksual juga bisa menjadi penyebab munculnya fobia berhubungan seksual.
Baca Juga: Kenali 4 Penyakit Menular Seksual dan Pencegahannya
- Takut Berhubungan Seksual
Rasa takut tidak bisa memuaskan pasangan saat berhubungan seksual ternyata juga bisa menyebabkan seseorang mengalami fobia hubungan seksual. Biasanya hal ini akan dialami oleh orang yang belum pernah melakukan sama sekali sehingga merasa dirinya belum berpengalaman.
Gejala dan Komplikasi Fobia Berhubungan Seksual
Gejala yang dirasakan oleh penderita fobia hubungan seksual serupa dengan fobia lainnya, antara lain:
- Sakit kepala
- Mual dan muntah
- Panik
- Sulit bernafas
- Jantung berdebar
- Badan gemetar
- Keringat d ingin
Berbagai gejala di atas akan muncul ketika penderita fobia menghadapi hal yang ditakutkannya. Dalam kondisi yang cukup berat, penderita fobia ini bahkan akan menjauhkan diri dari kehidupan sosial karena takut harus menghadapi hal yang memicu munculnya gejala. Termasuk menghindari harus berhubungan dengan orang lain, apalagi jika harus menikah.