4 Tips Supaya Sel Telur Kamu Tetap Sehat!
Girls, memiliki sel telur yang sehat adalah hal yang sangat penting bagi seorang perempuan di usia produktif. Sel telur yang sehat, memungkinkan terjadinya masa subur, kemudian meningkatkan risiko terjadinya pembuahan dan kehamilan. Awalnya, usia memang dipercaya sebagai faktor penentu kesehatan sel telur, tapi, ternyata hal itu nggak benar lho, Girls. Sebenarnya ada banyak faktor yang berperan memengaruhi kesehatan sel telur.
Sebelum dilepaskan oleh indung telur, setiap sel telur melewati proses pematangan yang berlangsung selama 90 hari. Sepanjang periode itu, ada berbagai faktor yang dapat memengaruhi kesehatan sel telur itu, Girls.
- Sistem sirkulasi yang baik. Darah membawa oksigen dan nutrisi ke seluruh tubuh, termasuk ke ovarium sebagai kantong yang menampung dan mematangkan sel telur. supaya aliran darah lancar, maka dibutuhkan cairan yang cukup. Sangat disarankan untuk mengonsumsi minimal 8 gelas air setiap hari ya, Girls.
- Asupan oksigen cukup. Oksigen adalah unsur selain nutrisi yang sangat dibutuhkan oleh sel tubuh untuk bertumbuh. Supaya tubuh mendapatkan pasokan oksigen yang cukup, sebaiknya kamu berolahraga secara teratur.
- Keseimbangan hormonal. Hormon yang seimbang adalah syarat utama terjadinya proses pematangan sel telur dan pelepasan sel telur dari ovarium. Kondisi ini dapat diupayakan dengan mengelola pola hidup yang baik, mengelola tingkat stres, istirahat cukup, rutin berolahraga, dan menjaga asupan nutrisi.
- Nutrisi penting. Saat proses pematangan, sel telur mendapatkan nutrisi langsung dari kandungan nutrisi makanan kamu, bukan dari cadangan yang ada di tubuh. Hal inilah yang menyebabkan para ahli mengingatkan agar perempuan mengonsumsi makanan yang dapat menyehatkan sel telur, antara lain: madu, maca (sejenis gingseng), brokoli, jenis buah beri, sayuran yang berwarna hijau gelap, ikan halibut, ikan salmon, biji labu, wijen, kunyit, jahe.
Sekarang udah tau kan, Girls, faktor yang bisa memengaruhi kesehatan sel telur? Kamu bisa melakukan beberapa tips di atas untuk menjaga kesehatan sel telurmu ya, Girls. Sebenarnya untuk mendapatkan sel telur yang sehat bukan lagi menjadi rahasia kedokteran. Kalau kamu dan pasangan sedang merencanakan pembuahan, mulailah mempersiapkan proses sel telur. Kira-kira kapan bisa memulainya? Gampang kok, kamu bisa berpatokan pada mulainya masa suburmu, kemudian hitung mundur 90 hari. Stay healthy, Girls!
Ajak teman-temanmu yang lain baca artikel ini ya, Girls! Supaya mereka juga mengetahui faktor yang bisa memengaruhi kesehatan sel telur.