Anak Bertanya Soal Seks? Begini Reaksi yang Baik, Moms
Moms, terkadang anak kita cepat mendapatkan informasi yang melampaui usianya sekarang, salah satunya tentang seks. Kalau sang anak tiba-tiba bertanya tentang sesuatu yang berkaitan dengan seks, seperti “kenapa adik bisa ada di dalam perut ibu?” Jangan panik atau menghindar untuk menjawab pertanyaannya ya, Moms. Karena bisa saja anak mencari tau sendiri jawabannya dari luar, yang belum tentu benar. Resikonya juga lebih besar. Kalau begitu, bagaimana sih, reaksi yang baik saat anak bertanya tentang seks? Berikut beberapa tips yang bisa Moms ikuti!
-
Terbuka dan jujur, tidak mengarang atau berbohong.
-
Mulai dari yang umum, yang nantinya berkembang mengikuti pertanyaan atau komentar sang anak.
-
Gunakan istilah atau nama yang benar. Contoh “kelamin perempuan itu vagina dan kelamin laki-laki namanya penis”.
-
Gunakan bahasa yang sederhana.
-
Berikan jawaban secukupnya sesuai apa yang ditanyakan oleh anak, tidak lebih atau kurang.
-
Menjaga sikap kita supaya lebih tenang, tidak terlihat cemas, apalagi marah supaya sang anak tidak berpikir bahwa pertanyaannya salah. Karena usia anak prasekolah terkadang suka memberi pertanyaan yang ajaib.
-
Gunakan media buku, gambar, atau internet yang sesuai dengan perkembangan usianya.
-
Ganti topik jika sang anak sudah terlihat puas dengan jawaban yang sudah Moms berikan.
-
Jawab jujur kalau Moms, tidak tahu dan ajak anak untuk cari tahu bersama.
Komunikasi yang terbuka antara Moms dan anak itu sangat penting, apalagi berkaitan dengan pendidikan seksual, jangan merasa tabu untuk membicarakannya ya, Moms karena hal itu bisa menjadi bekal sang anak supaya bisa menjaga dirinya dan terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan. Yuk, share ke teman-teman Moms supaya mereka tau reaksi yang baik saat anaknya bertanya tentang seks dan bisa menjawab dengan cara yang tepat!