ask dr laurier

Punya pertanyaan seputar kewanitaan dan Menstruasi?

Pentingnya Cek Kesehatan Sebelum Menikah

Pentingnya Cek Kesehatan Sebelum Menikah

10 Jan 2020

Pentingnya Cek Kesehatan Sebelum Menikah

Girls, kamu pasti sering dengar kan, kalau sebelum menikah harus cek kesehatan dulu? Tapi, hal ini nggak banyak yang tau, kalau saat melakukan cek kesehatan pranikah berarti kamu dan pasangan udah melakukan tindakan mengurangi kemungkinan terjadinya gangguan kesehatan genetis, lho. Sayangnya, saat ini bagi banyak calon pengantin, pemeriksaan pranikah bukan prioritas. Selain biaya pemeriksaan relatif yang nggak murah, pemeriksaan pranikah juga dianggap tabu dan hanya dilakukan demi menjaga perasaan pasangan dan keluarga besarnya.

  1. Mengapa harus? Kalau kondisi kesehatan masing-masing diketahui sejak dini, pastinya akan lebih mudah buat kamu dan pasangan untuk melakukan upaya pencegahan yang bisa menyebabkan keguguran atau cacat bawaan pada keturunan kamu nantinya. Hal yang penting untuk diingat, kalau saat kamu menjalani pemeriksaan kesehatan pranikah, bukan berarti kamu dan pasangan saling meragukan. Prinsip yang harus dipegang adalah mencegah lebih baik daripada mengobati, iya kan, Girls?
  2. Jenis pemeriksaan
  • Biasanya pemeriksaan pranikah meliputi pemeriksaan hematologi rutin dan analisa hemoglobin untuk mengetahui adanya kelainan atau penyakit darah.
  • Pemeriksaan urinalisis lengkap untuk memantau fungsi ginjal dan penyakit lain yang berhubungan dengan ginjal atau saluran kemih, pemeriksaan golongan darah dan rhesus yang akan berguna bagi calon janin.
  • Pemeriksaan gula darah untuk memantau kemungkinan diabetes melitus.
  • Pemeriksaan HbsAG untuk mengetahui kemungkinan peradangan hati.
  • Pemeriksaan VDLR/ RPR untuk mengetahui adanya kemungkinan penyakit sifilis.
  • Pemeriksaan TORC untuk mendeteksi infeksi yang disebabkan parasit toxoplasma, virus rubella dan virus cytomegalo yang menyerang perempuan di masa kehamilannya nanti.

Gimana, Girls, udah tau kan, pentingnya melakukan cek kesehatan sebelum menikah? Mulai sekarang coba hilangkan pikiran tabu tentang hal ini ya, Girls, karena kesehatan tubuh kamu dan pasangan juga penting untuk keharmonisan rumah tanggamu nanti.

Yuk, bagikan artikel ini ke teman-teman kamu, Girls! Supaya mereka juga mengetahui pentingnya melakukan cek kesehatan sebelum menikah!

Related Articles

Healthy Body
11 Oct 2019

Makanan Sehat Penjaga Ovarium

Girls, kamu pasti tau kan, apa itu ovarium? Yup! Ovarium adalah organ reproduksi perempuan yang berf...
Healthy Body
30 Apr 2019

Olahraga Ringan Buat Kamu yang Males ke Luar Rumah

Udah jadi rahasia umum kalau berolahraga bisa menjaga sekaligus meningkatkan kesehatan tubuh kita. S...
Healthy Body
19 Aug 2019

Emosi Nggak Stabil Bisa Ganggu Gairah Seksual

Sebagai seorang perempuan, pasti kamu pernah mengalami gejolak gairah seksual kan, Girls? Nah, baru-...