
Perut Kembung saat Menstruasi: Cari Tahu Penyebab dan Tips Mengatasinya

Girls, suka mengalami perut kembung ketika menstruasi? Kondisi ini memang banyak ditemukan pada wanita saat tengah menstruasi atau beberapa hari setelah menstruasi berakhir. Cari tahu selengkapnya tentang penyebab perut kembung saat menstruasi dan tips mengatasinya dalam artikel ini, yuk!
Penyebab Perut Kembung
Perubahan hormon progesteron dan estrogen yang terjadi ketika menstruasi dapat memengaruhi organ sistem pencernaan, yaitu lambung. Saat menstruasi, organ pencernaan ini akan terstimulasi karena hormon yang tidak stabil dan terjadi peningkatan prostaglandin (senyawa yang berfungsi dalam merangsang kontraksi otot rahim) sehingga memproduksi lebih banyak asam. Ketika produksi asam meningkat, maka dapat memunculkan beberapa keluhan seperti perut yang terasa membesar, mual, begah, atau kembung.
Selain hormon, perut kembung juga bisa disebabkan karena udara yang tertelan lebih banyak akibat suka mengunyah permen karet, makan, atau minum terlalu cepat. Tidak hanya itu, mengonsumsi minuman berkarbonasi, produk pelancar BAB (Buang Air Besar), hingga susu dan produk olahannya juga dapat menyebabkan perut kembung.
Baca Juga: Mengenal Irritable Bowel Syndrome dan Kaitannya dengan Siklus Menstruasi
Tips Mengatasi Perut Kembung
Untuk mengatasi perut kembung yang dialami selama menstruasi atau setelah menstruasi berakhir, ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan, yakni:
1. Kurangi Makanan yang Mengandung Gas
Makanan yang mungkin sering kamu konsumsi seperti selada, kembang kol, kubis, dan kacang-kacangan ternyata mengandung banyak gas di dalamnya, lho, Girls. Maka dari itu, ketika menstruasi sebaiknya kurangi konsumsi makanan tersebut karena bisa menyebabkan gas berlebih di dalam usus. Lama-kelamaan gas ini bisa menumpuk dan memberikan tekanan pada perut sehingga membuat perut jadi kembung bahkan bisa memperburuk kondisinya. Sebagai gantinya, kamu bisa mengonsumsi beberapa makanan seperti daging sapi, telur, ikan, beras merah, tempe, tahu, bayam, tomat, dan wortel.
2. Hindari Minuman Berkarbonasi
Suka konsumsi minuman berkarbonasi atau soda? Kalau iya, sebaiknya hindari minuman tersebut ketika menstruasi. Pasalnya, meminum minuman bersoda dapat membuat perut menjadi tidak nyaman karena minuman tersebut mengandung gas dan bisa menyebabkan asam lambung meningkat. Solusinya, kamu bisa meminum air hangat karena dapat membantu mengeluarkan gas di perut atau meminum air mineral dan air ion untuk mengembalikan cairan tubuh yang hilang selama menstruasi.
3. Minum Teh Herbal
Untuk meredakan perut kembung yang kamu alami pada saat menstruasi, sebaiknya minum teh herbal seperti chamomile, peppermint, jahe, atau adas. Meminum teh herbal dapat membantu mengurangi ketidaknyamanan di saluran pencernaan, mempercepat pengosongan lambung, mengatasi perut kembung karena mengandung zat-zat seperti senyawa aromatis, theobromine, dan antioksidan.
Baca Juga: Tips Bebas Kembung dan Mual Saat Menstruasi
4. Olahraga Teratur seperti Yoga dan Olahraga Lainnya
Selain dapat mengurangi kecemasan, depresi, hingga stres, melakukan olahraga yoga ternyata bisa dijadikan sebagai salah satu solusi mengatasi perut kembung yang kamu alami. Selain itu, yoga juga efektif dalam meredakan gejala sindrom iritasi usus besar (IBS), melancarkan pencernaan, dan mengurangi stres.
Beberapa gerakan yoga yang bisa mengatasi perut kembung, di antaranya:
- Apanasana: membantu memijat perut dari bagian depan ke belakang
- Forward fold: melancarkan sirkulasi darah ke saluran pencernaan
- Ardha Pawamuktasana: membantu proses pembuangan dari saluran pencernaan.
Bukan cuma yoga, olahraga lain seperti aerobik ringan, jogging, lari pagi, dan jalan kaki juga dapat membantu mengeluarkan gas dari dalam perut. Bahkan, rutin melakukan olahraga ini tidak hanya membantu mengatasi perut kembung, melainkan juga mencegah sakit punggung, sakit kepala, kram, dan diare ketika PMS (Pre Menstrual Syndrome).
5. Olesi Perut dengan Minyak Esensial
Perut kembung yang juga disertai dengan kram perut ketika menstruasi sering kali membuat nggak nyaman. Sebagai solusinya, kamu bisa mengolesi perut dengan minyak esensial seperti minyak peppermint. Minyak ini berguna untuk merilekskan otot di bagian perut sehingga dapat meredakan kembung dan kram. Selain itu, minyak esensial juga dapat memberikan efek menenangkan.
Itu dia beberapa tips yang bisa dilakukan untuk mengatasi perut kembung ketika menstruasi. Apabila perut kembung yang kamu alami tidak kunjung hilang, kamu bisa periksakan diri ke dokter kandungan supaya mendapatkan informasi yang jelas mengenai kondisimu.
Selain itu, kamu juga bisa bertanya ke Ask dr. Laurier seputar gangguan reproduksi, masalah kesuburan, cara melancarkan haid, siklus menstruasi, kehamilan, dan lain sebagainya. Semua pertanyaan yang kamu tanyakan dijawab oleh dokter obgyn yang sudah berpengalaman.
Ketika menstruasi, kamu bisa menggunakan Laurier Super Slimguard, pembalut ultra slim dengan Teknologi Lapisan Serap Ultra Tipis 1mm serap 200x lebih kering. Laurier Super Slimguard dengan Quick Dry Sheet dapat menyerap lebih cepat dan permukaan lebih lembut. Laurier Super Slimguard fleksibel mengikuti bentuk tubuh sehingga nyaman digunakan saat beraktivitas sehari-hari. ZERO FEEL, ZERO WORRY, tak terasa pakai pembalut!