Pembalut Anti Kerut
Salah satu hal yang bikin para cewek malas beraktivitas pas menstruasi adalah karena nggak bisa bebas bergerak. Setuju nggak, Girls? Kondisi ini biasanya disebabkan karena takut pembalut bergeser dan berkerut, sehingga nggak bisa lagi menampung darah menstruasi dengan baik. Kalau udah seperti ini malah bisa meningkatkan risiko terjadinya tembus juga lho, Girls! Makanya nggak heran kalau akhirnya para cewek males gerak pas lagi menstruasi. Hmm...sebenarnya kalau ingin tetap aktif selama menstruasi, kamu nggak perlu khawatir lagi, karena sekarang pembalut udah diproduksi menggunakan teknologi canggih dengan ciri-ciri seperti di bawah ini, Girls:
- Lingkaran super proteksi. Area ini berfungsi untuk mencegah pembalut berkerut ke tengah, jadi nggak akan bocor walaupun aktivitasmu banyak.
- Perekat kuat. Bagian bawah pembalut yang ada perekatnya ini akan menempel pada bahan kain, sehingga bisa menahan pembalut supaya nggak bergeser selama kamu bergerak.
- Quick lock system dengan washable beads. Ini adalah inovasi keren yang cuma dimiliki Laurier, Girls. Butiran halus yang ada di dalam pembalut bisa langsung menyerap dan mengunci cairan dengan tepat. Selain itu, pembalut juga jadi gampang dibersihkan setelah kamu pakai. Caranya, gunting salah satu ujung pembalut lalu siram dengan air mengalir, maka darah menstruasi akan luruh semua.
Keunggulan lain pembalut zaman sekarang adalah ukurannya yang cuma setengah kali dari pembalut maxi. Sehingga, pembalut nggak bakal membentuk di pakaianmu dan juga nggak mengganjal. Supaya semua manfaat pembalut ini bisa dirasakan, kamu juga harus memastikan dulu apakah cara memasangnya udah benar atau belum, Girls. Nah, coba ikuti langkah-langkah di bawah ini yuk!
- Rentangkan sisi tengah celana dalammu dari ujung ke ujung dengan rapi.
- Taruh sisi pembalut yang berperekat pada bagian tengah celana dalam. Pastikan pembalutmu menempel seluruhnya dari ujung ke ujung pada celana dalam.
- Kalau pembalut yang kamu pakai bersayap (wings), buka pelindung perekat yang ada pada wings, lalu lipat ke sisi luar dan tempelkan ke samping sampai bagian bawah celana dalam.
- Pastikan bagian yang ada perekatnya menempel dengan baik.
Simple banget kan, Girls? Kamu bisa ikuti steps di atas setiap kali kamu akan menggunakan pembalut baru. Tapi ingat ya, kamu harus memastikan untuk cuci tangan dulu sebelum memegang pembalut dan jangan memegang bagian permukaan yang nantinya akan menempel ke vaginamu, supaya kebersihan pembalutmu tetap terjaga. So, kalau pembalutmu udah terpasang dengan benar, kamu bisa bebas bergerak dan nggak takut tembus lagi, Girls!
Jangan lupa ajak teman-temanmu untuk baca artikel ini supaya mereka bisa bebas bergerak pas lagi menstruasi!