ask dr laurier
Punya pertanyaan seputar kewanitaan dan Menstruasi?

Darah Menstruasi Menggumpal, Berbahayakah?

Darah Menstruasi Menggumpal, Berbahayakah?

Author: Tim Edukasi Laurier

23 Sep 2022

Darah Menstruasi Menggumpal, Berbahayakah?

Sama seperti warna darah menstruasi, konsistensi atau tekstur darah menstruasi kamu juga bisa berbeda dari satu siklus ke siklus berikutnya. Hal ini sebetulnya wajar lantaran hormon tubuh akan terus berubah mengikuti kondisi fisik dan pikiranmu saat menstruasi. Lantas, apa artinya kalau darah menstruasi menggumpal?

Yuk, cari tahu jawabannya dalam artikel ini!

Bagaimana darah menstruasi bisa menggumpal?

Siklus menstruasi dimulai ketika hormon memberi tahu tubuh untuk melepaskan endometrium atau lapisan rahim. Bersamaan dengan itu, jaringan dari lapisan rahim dan protein dalam darah juga akan ikut luruh bersama darah. Volume dua bagian ini normalnya akan mengikuti jumlah darah yang keluar dari tubuh. Artinya, semakin banyak darah menstruasi yang mengalir ke vagina bersama endometrium, akan semakin banyak pula jaringan dari lapisan rahim dan protein dalam darah yang ikut luruh.

Proses alamiah di atas dapat terjadi lantaran jaringan dari lapisan rahim dan protein dalam darah punya tugas untuk mencegah terlalu banyak darah keluar dari tubuh. Melalui proses pembekuan darah, sel darah dan endometrium, jaringan dari lapisan rahim, serta protein dalam darah akan membentuk gumpalan di kala jumlah darah menstruasi kamu sedang banyak-banyaknya. Dengan demikian, darah menstruasi menggumpal itu disebabkan oleh volume darah menstruasi yang terlalu banyak hingga terjadilah proses pembekuan darah ketika jaringan dari lapisan rahim dan protein dalam darah ikut luruh bersama.

Related Articles

Author: Tim Edukasi Laurier
22 Apr 2024

Mengapa Olahraga Berlebihan Bisa Pengaruhi Siklus Menstruasi?

Tubuh akan mengalami banyak perubahan saat kamu mulai melakukan olahraga secara rutin, seperti perub...
Author: Tim Edukasi Laurier
05 May 2014

Siapa Bilang Menstruasi Itu Darah Kotor?

Udah bukan rahasia lagi, kalau banyak banget orang yang anggap bahwa darah menstruasi itu sebenarnya...
Author: Tim Edukasi Laurier
29 Nov 2019

Ayah Tau Tentang Menstruasiku, Gimana nih?

Girls, kalau udah obrolin tentang hal-hal perempuan, kamu pastinya lebih nyaman ngobrol sama ibumu k...