ask dr laurier
Punya pertanyaan seputar kewanitaan dan Menstruasi?

3 Aturan Penting Pas Lagi Menstruasi!

3 Aturan Penting Pas Lagi Menstruasi!

Author: Tim Edukasi Laurier

09 Jul 2019

3 Aturan Penting Pas Lagi Menstruasi!

Pembalut adalah salah satu barang penting yang pastinya selalu dibutuhkan sama cewek setiap kali menstruasi. Benar, kan? Aktivitas ini udah jadi bagian yang nggak terpisahkan dari kehidupan setiap cewek. Tapi sayangnya, sering banget ada hal-hal penting yang dilewatkan nih. Padahal itu berhubungan sama kesehatanmu, lho. Hmm…..kira-kira apa aja ya?

  • Persediaan

Di usia remaja, kadar hormon di dalam tubuh belum seimbang, jadi mungkin banget kalau siklus menstruasimu nggak teratur. Makanya, pastikan stock pembalut selalu tersedia di rumah ataupun di dalam tas yang sering kamu pakai untuk pergi. Pastikan menyimpan stock pembalut di tempat yang nggak lembap dan tertutup, supaya kondisi steril pembalut selalu terjaga.

  • Teratur ganti

Darah menstruasi yang diserap pembalut bisa menyebabkan kelembapan lho, Girls. Makanya pakai pembalut yang sama dalam waktu lama bisa memicu gangguan kulit gatal, iritasi, infeksi saluran kemih, atau infeksi saluran vagina. Sangat disarankan supaya mengganti pembalut setiap empat jam. Tapi kalau kamu mengalami perdarahan yang banyak, sebaiknya periksa dan ganti pembalutmu lebih sering.

  • Membungkus dan membuang

Udah jadi tanggung jawabmu untuk membungkus dan membuang pembalut yang udah dipakai dengan tepat. Kalau kamu sembarangan melakukannya, bisa aja malah menyebarkan aroma darah menstruasi yang nggak enak itu. Cara yang dianjurkan adalah membungkus rapat pembalut dengan kertas, dan buang ke dalam tempat sampah. Jangan pernah buang pembalut ke dalam toilet, karena bisa membuat toilet jadi tersumbat.

So, ingat-ingat ya, Girls! Aturan ini nggak cuma bikin kamu selamat dari “kecelakaan” menstruasi yang mungkin aja terjadi, tapi juga bikin kamu jadi nggak malu, dan lebih bertanggungjawab sama lingkungan. Yuk, lakukan mulai dari sekarang!

Jangan lupa share info ini ke teman-teman cewekmu ya, supaya mereka juga tau aturan penting yang harus dilakukan pas lagi menstruasi!

Related Articles

08 Aug 2019

PMS atau Hamil ya?

Girls, kamu pernah nggak sih, mengalami gejala-gejala seperti kembung, susah BAB, mual di pagi hari,...
14 Oct 2019

Berhubungan Seks Saat Menstruasi Bisa Hamil Nggak, ya?

“Bisa nggak ya, seorang cewek hamil kalau melakukan hubungan seks pas lagi menstruasi?” ...
20 Jul 2019

Post-Menstrual Syndrome VS Pre-Menstrual Syndrome

Girls, kamu udah tau kan, istilah PMS atau Pre-Menstrual Syndrome? Yap! PMS adalah gejala-gejala yan...