Asal Usul Cewek Alami Menstruasi
Girls, menstruasi adalah hal wajar yang seharusnya memang dialami oleh setiap cewek. Kalau kamu udah mengalami menstruasi, hal ini menandakan bahwa tubuhmu sehat, dan sistem reproduksi di dalam tubuhmu telah berfungsi sempurna. Ketika menstruasi, sebenarnya sistem reproduksi melakukan proses pembersihan rahim dari siklus reproduksi yang lalu,untuk siap memasuki siklus reproduksi berikutnya. Kamu penasaran nggak, Girls, sebenarnya apa yang dibersihkan?
Nah, kamu harus tau nih, pada masa subur atau dikenal dengan istilah masa ovulasi, rahim membentuk selaput dinding dalam, yang akan dibutuhkan untuk mendukung perkembangan janin kalau terjadinya pembuahan. Tapi, kalau nggak terjadi pembuahan selaput tersebut harus diluruhkan, dan dikeluarkan. Inilah yang cewek alami sebagai menstruasi.
Nah, sekarang udah paham kan, Girls, kenapa cewek mengalami menstruasi? Menstruasi bukanlah penyakit, jadi kalau kamu mengalaminya nggak perlu khawatir, hal itu menandakan kalau tubuhmu sehat ya, Girls!
Yuk, ajak teman yang lain buat baca artikel ini, Girls! Supaya mereka juga bisa mengetahui kenapa cewek mengalami menstruasi.