ask dr laurier

Punya pertanyaan seputar kewanitaan dan Menstruasi?

Adakah Pengaruh Menstruasi dengan Kondisi Psikosis?

Adakah Pengaruh Menstruasi dengan Kondisi Psikosis?

06 Feb 2023

Adakah Pengaruh Menstruasi dengan Kondisi Psikosis?

Ketika seseorang mengalami psikosis atau kamu melihat adanya orang di sekitarmu yang menunjukkan gejala tersebut, maka ada baiknya jika mengonsultasikan kondisi tersebut pada psikiater. Selanjutnya dokter yang akan menganalisa bagaimana kondisinya serta penyebabnya untuk mendapatkan cara perawatan dan pengobatan yang paling sesuai.

Menstruasi dan Psikosis

Lalu, apakah ada hubungannya psikosis dengan menstruasi? Apakah perubahan hormon yang terjadi di masa menjelang menstruasi dapat menimbulkan psikosis?

Kondisi ini disebut dengan menstrual psychosis, di mana gejala psikosis hanya muncul saat menjelang atau sesudah menstruasi. Umumnya gejala muncul dalam rentang 3 hari sebelum dan sesudah menstruasi. Namun, gejala psikosis akan hilang dengan sendirinya saat menstruasi datang atau sudah lebih dari 3 hari setelah menstruasi.

Kasus menstrual psychosis merupakan hal yang jarang terjadi sehingga penelitian terkait hubungan antara menstruasi dengan psikosis masih terus diteliti hingga saat ini. Namun, berdasarkan data dari banyak penelitian yang pernah dilakukan, perubahan hormon memang menjadi salah satu penyebab munculnya psikosis.

Orang yang mengalami menstrual psychosis cenderung menarik diri dari orang di sekitarnya. Apalagi, menstrual psychosis terkadang juga menimbulkan rasa curiga pada orang terdekatnya, seperti orang tuanya sendiri. Tidak hanya itu, menstrual psychosis juga terkadang berpotensi membahayakan bagi diri sendiri maupun orang di sekitarnya jika tidak ditangani.

Pada seseorang yang mengalami menstrual psychosis, apalagi jika terjadi secara rutin, disarankan untuk mempersiapkan diri menjelang siklus menstruasi datang. Misalnya dengan berkonsultasi dengan psikiater agar psikosis yang dialami dapat lebih terkontrol.

Selain itu, menjaga pikiran dan emosi tetap stabil juga bisa membantu. Salah satunya yaitu dengan menggunakan pantyliner menjelang menstruasi datang. Dengan begitu, tidak perlu lagi khawatir celana dalam kotor atau bahkan bocor tanpa disadari ketika menstruasi datang saat beraktivitas. Misalnya dengan menggunakan Laurier Pantyliner Natural Clean.

Laurier Pantyliner Natural Clean adalah pantyliner yang dilengkapi dengan 3 antibac protection, yaitu kandungan daun sirih yang mengusir bau, ekstrak daun sage yang dikenal sebagai anti jamur, serta antibac agent yang melawan pertumbuhan bakteri. Jangan lupa juga untuk membawa cadangan pembalut Laurier Natural Clean di dalam tasmu, jadi ketika menstruasi datang kamu hanya perlu mengganti pantyliner yang digunakan dengan pembalut yang kamu bawa.

Related Articles

Healthy Mind
06 Aug 2019

Plus Minus LDR

Duuuuh, kangen banget nih! Tapi pacar jauh di sana, sementara kamu di sini sendirian. Hiks…. ...
Healthy Mind
17 Aug 2021

5 Cara Atasi Stres di Masa PPKM

Selama PPKM ini, apa kamu mulai merasa stres karena gak bisa ke mana-mana? Hati-hati ya jangan sampa...
Healthy Mind
10 Dec 2019

Kalau Bilang Suka Duluan, Ok Nggak?

Duh, geregetan banget nih! Dari dulu sampai sekarang, kayaknya hubungan aku sama gebetan, cuma begit...