ask dr laurier
Punya pertanyaan seputar kewanitaan dan Menstruasi?

Banyak Larangan Pas Menstruasi, Benar Nggak sih?

Banyak Larangan Pas Menstruasi, Benar Nggak sih?

Author: Tim Edukasi Laurier

09 Sep 2019

Banyak Larangan Pas Menstruasi, Benar Nggak sih?

Girls, kamu pernah nggak sih, menahan diri pas menstruasi karena ada larangan-larangan tertentu yang berhubungan sama menstruasi? Mau melakukan ini dan itu malah jadi takut terjadi sesuatu. Hmm….sebenarnya menahan diri karena larangan tertentu itu benar nggak sih? Atau jangan-jangan semua itu cuma mitos?!

  • Nggak boleh berenang

Sebenarnya, berenang nggak masalah kamu lakukan pas menstruasi lho, Girls! Pasti kamu baru tau kan? Berenang boleh aja kamu lakukan selama kamu merasa nyaman dan tetap pakai pembalut. Tapi, ada beberapa hal yang harus kamu pertimbangkan, yaitu saat menstruasi organ reproduksimu cenderung gampang mengalami infeksi. Di sisi lain, air kolam renang juga belum tentu steril. So, kalau nggak wajib banget, mending ditunda aja dulu jadwal berenangmu sampai kamu selesai menstruasi ya!

  • Nggak boleh keramas

Pada dasarnya, keramas adalah salah satu bagian dari aktivitas untuk menjaga kebersihan tubuhmu. Jadi, sebenarnya harus dilakukan secara rutin. Apalagi pas menstruasi, kamu harus rajin merawat diri supaya selalu merasa bersih dan segar sepanjang hari. Dari sisi medis, keramas sama sekali belum terbukti bisa memengaruhi menstruasi kok, Girls. So, jangan sampai nggak keramas ya!

  • Nggak boleh minum es atau air dingin

Sebenarnya air dingin nggak memiliki efek apapun pas menstruasi. Isu yang beredar adalah air dingin bisa menghambat, membekukan darah menstruasi atau bahkan bikin kanker. Duh, pernyataan itu sama sekali ngak benar lho! Kamu tetap bisa mengonsumsi es atau air dingin pas menstruasi kok, asal nggak berlebihan ya, Girls!

  • Nggak boleh menggunting kuku

Sebagian cewek masih mempertanyakan larangan menggunting kuku ini. Tapi, dari sisi medis sebenarnya nggak ada data yang menyatakan menggunting kuku berhubungan sama menstruasi. Justru sebaiknya saat menstruasi kamu harus pastikan kukumu pendek dan bersih. Karena kuku yang panjang itu gampang jadi tempat bersarangnya bakteri. Padahal saat menstruasi kamu sering menyentuh organ intim saat mengganti pembalut, iya kan? Nah, kalau kukumu nggak bersih karena percaya sama larangan ini, malah berisiko kuman yang ada di kuku pindah ke organ intimmu lho! Duh, jangan sampai terjadi deh!

  • Pembalut bekas pakai harus dicuci, kalau nggak bisa didatangi hantu

Saran untuk membersihkan pembalut sebelum dibuang memang benar, Girls. Tapi, sebenarnya nggak ada hubungannya sama hantu kok. Hal yang perlu kamu pastikan adalah pembalut terbungkus rapi saat kamu membuangnya. Kalau kamu membersihkan pembalut sebelum dibuang itu juga merupakan bagian dari kepedulianmu terhadap lingkungan, supaya nggak ada penyakit yang timbul karena pembalut bekas pakai yang belum dibersihkan.

Sekarang kamu jadi tau kan, larangan-larangan yang sering kamu dengar itu cuma mitos? Jadi, kamu nggak perlu menahan diri untuk melakukannya walaupun lagi menstruasi ya! Let’s enjoy your day, Girls!

Yuk, share info ini ke teman-teman cewekmu supaya mereka nggak ragu beraktivitas karena mitos menstruasi!

Related Articles

14 Jan 2022

Iritasi Saat Menstruasi dan Pencegahannya

Setiap hari, kamu wajib banget menjaga kebersihan area kewanitaan terutama saat menstruasi. Menjaga ...
25 Nov 2021

Seberapa Sabarkah Kamu?

Kata orang, sabar itu ada batasnya. Kamu mungkin merasa udah jadi orang yang sabar, tapi seberapa sa...
02 Oct 2019

Cokelat Lezat Bikin PMS Minggat

Girls, kamu sering nggak sih, tiba-tiba ingin makan cokelat sampai rasanya seperti ngidam? Terus beb...