ask dr laurier
Punya pertanyaan seputar kewanitaan dan Menstruasi?

6 Hal yang Sering Dikeluhkan Cewek Pas Menstruasi

6 Hal yang Sering Dikeluhkan Cewek Pas Menstruasi

Author: Tim Edukasi Laurier

23 Aug 2019

6 Hal yang Sering Dikeluhkan Cewek Pas Menstruasi

Biasanya hal apa aja sih, yang kamu keluhkan pas lagi menstruasi, Girls? Hmm...kebanyakan cewek pasti mengeluhkan gejala menstruasi yang bikin nggak nyaman dan ganggu aktivitas. Mulai dari mood yang nggak stabil sampai rasa nyeri di beberapa bagian tubuh. Nah, di bawah ini ada beberapa keluhan yang sering dialami para cewek pas lagi menstruasi. Kira-kira apa aja ya?

  • Nyeri perut

Hal ini disebabkan karena kontraksi otot perut untuk meluruhkan selaput dinding rahim dan mengeluarkannya. Untuk mengatasi rasa nyeri perut ini kamu bisa mengonsumsi kalsium yang bisa kamu dapatkan dari susu dan produk olahannya. Selain itu, kamu juga bisa meredakan ketegangan otot perutmu dari luar dengan cara mengompres pakai air hangat di bagian yang terasa nyeri.

  • Cepat lelah

Perdarahan menstruasi bisa menyebabkan tubuhmu kehilangan sel darah merah. Padahal sel darah merah ini penting banget untuk tubuhmu, karena berfungsi sebagai pengangkut nutrisi dan oksigen ke seluruh tubuh. Makanya, kamu disarankan banget untuk mengonsumsi zat besi yang bisa memicu produksi sel darah merah. Zat besi bisa kamu temukan di dalam gandum, kacang-kacangan, bayam, daging dan ikan.

  • Nyeri punggung

Nyeri punggung ini bisa disebabkan karena ketegangan otot-otot perutmu yang berkontraksi mengeluarkan darah menstruasi dari rahim. Untuk meredakan nyeri punggung ini kamu bisa melakukan stretching supaya otot-otot yang tegang menjadi lebih relaks.

  • Moody

Perubahan mood pas lagi menstruasi ini dipengaruhi sama hormon reproduksi. Coba deh, kamu atur pola makan yang seimbang, seperti perbanyak mengonsumsi protein B kompleks supaya mood-mu tetap stabil selama menstruasi. Selain itu, kamu juga bisa berolahraga secara teratur, karena saat bergerak tubuhmu akan menghasilkan hormon endorfin yang bisa membuat kadar hormon jadi seimbang, sehingga mood-mu membaik lagi. So, kamu bakal tetap happy walaupun lagi menstruasi!

  • Mual dan kembung

Hormon reproduksi yang berubah-ubah dan cairan darah di rongga perut yang mengumpul bisa memicu mual dan kembung pas menstruasi. Kamu bisa mencegahnya dengan cara mengurangi asupan garam dan kafein, Girls.

  • Nyeri payudara

Hal ini juga dipengaruhi sama faktor hormonal tubuhmu. Pakailah bra dengan ukuran yang pas dan berbahan lembut supaya payudaramu nggak sakit. Selain itu, jangan pakai baju yang terlalu ketat supaya nggak menekan posisi payudaramu.

Keluhan mana nih, yang sering kamu rasakan pas menstruasi, Girls? Nah, supaya kamu nggak merasakan semua keluhan itu, kamu harus rajin menjaga kesehatan tubuh pas menstruasi ya! Tapi kalau keluhan yang kamu rasakan lebih parah dari biasanya, lebih baik langsung periksakan diri ke dokter supaya kamu mendapat penanganan yang tepat!

Kamu punya keluhan lain pas menstruasi? Share di kolom komentar yuk! Jangan lupa juga ajak teman-temanmu untuk baca artikel ini supaya mereka tau tentang info ini!

Related Articles

26 Sep 2019

Sambut Menstruasi dengan Happy!

Kamu pernah mengalami bad day nggak sih, Girls? Di mana satu hari itu perasaan kamu tiba-tiba nggak ...
31 Aug 2019

Awas Terjebak Mitos Tentang Tidur Pas Menstruasi!

Hal-hal yang berkaitan sama menstruasi itu banyak yang menarik tapi ada juga yang bikin panik. Benar...
18 Nov 2019

Feeling Comfort Pas PMS Menyerang

Girls, kamu pernah nggak sih, mengalami hari yang sangat buruk? Di mana kamu merasa jadi orang yang ...