Jeda hari haid
Halo, saya wanita berumur 22 tahun. Sudah haid sejak umur 10 tahun. Saya mau bertanya. Apakah normal jeda haid rata" 30 sampai 40 hari? Atau bahkan bisa sampai 50 hari?
Siklus Menstruasidr. Laurier
Halo. Terima kasih atas pertanyaannya, yaa. Untuk menjawab kekhawatiran kamu mengenai siklus menstruasi, yuk sama-sama cek terlebih dahulu mengenai hal ini. Siklus menstruasi yang normal adalah 21 – 35 hari dengan durasi 2 – 10 hari, dengan catatan 3 hari terakhir biasanya hanya berupa flek atau darah tidak keluar terlalu banyak. Melihat umurmu yang kini sudah 22 tahun, siklus menstruasi seharusnya sudah teratur dengan sendirinya. Keterlambatan menstruasi masih terhitung wajar jika tidak lebih dari 3 bulan sejak menstruasi sebelumnya. Jadi, jika jedanya di angka 50 hari, hitungannya masih wajar, ya, karena tidak lebih dari 3 bulan. Nah, untuk menjaga agar menstruasi kamu tetap teratur, pastikan kamu memenuhi kebutuhan nutrisimu dengan baik, menghindari stress, istirahat yang cukup dan rajin berolahraga. Semoga informasi ini dapat membantu untuk menjawab pertanyaanmu ya. Salam, dr. Laurier