hallo dr. laurier. selamat

PERTANYAAN
hallo dr. laurier. selamat
10 July 2020

Hallo Dr. Laurier. Selamat siang. Sebelumnya, perkenalkan. Nama aku Anjani Eka Lestari, saat ini aku masih menjadi mahasiswa di salah satu Politeknik di Jakarta semester 6. Pertama, aku senang sekali dengan fitur Ask dr.Laurier di menstruasi.com, jadi semua perempuan atau bahkan laki-laki punya kesempatan untuk bertanya lebih deep lagi tentang masalah menstruasi ini. Banyak hal mengenai menstruasi yang aku pertanyakan dan sampai saat ini aku belum menemukan jawabannya. Mohon pencerahannya ya, Dok?? 1. Pertama, saat menstruasi, aku jaraaaang sekali merasakan nyeri yang berlebih di perut, tapi suatu hari, aku benar-benar merasakan sakit yang sangat hebat saat menstruasi dan itu adalah pengalaman pertamaku selama menstruasi. Selama sebelum menstruasi itu, aku hampir tiap hari minum kopi, Dok, entah itu kopi dalgons atau beli online. Kemudian, mamahku berspekulasi rasa sakit hebatku itu karena sebelumnya aku kebanyakan minum kopi. Tapi, aku menyangkal, dok. Aku bilang ke mamahku, kalau aku belum pernah mendengar kalau minum kopi bisa membuat sakit saat menstruasi dari orang kesehatan manapun. Tapi, mamahku tetap bersikeruh kalau dia mendengarnya dari seorang dokter. Oleh karena itu dok, aku ingin tahu apakah kopi mempengaruhi sakit atau nyeri saat menstruasi? Lalu, apakah pertolongan pertama untuk orang yang mengalami sakit atau nyeri hebat saat menstruasi? 2. Kedua, aku punya seorang adik perempuan, dok. Adikku itu siklus menstruasinya tidak teratur, Dok. Jadi, misalnya, adikku baru minggu ini menstruasi, kemudian satu atau dua minggu kemudian menstruasi lagi dan bahkan kadang sebentar. Aku jadi kasihan dok melihatnya. Karena, waktu bulan puasa, kalau kita menstruasi kan jadi tidak puasa ya, dan dihitung hutang yang harus dibayar setelah lebaran. Nah saat puasa, menstruasi adikku juga tidak teratur. Seminggu haid, setelah beberapa hari selesai, eh keluar lagi darah dari vagina nya, dan itu kadang cuma sehari/ dua hari, tapi setelah beberapa hari keluar lagi dan sama sebentar juga. Aku jadi kasihan dok melihatnya, bahkan jadinya adikku punya banyak hutang puasa yang harus dibayar. Lalu, adiku sempat periksa ke bidan, dok, tapi tidak menemukan jawabannya. Mohon jawabannya ya dok, kira-kira itu kenapa ya, dok? Kira-kira penyebabnya apa? Dan apakah bisa disembuhkan? Lalu, apakah berpengaruh dengan keadaan rahim dia di masa depan? Mohon pencerahannya ya dok, saya ingin sekali adik says siklus menstruasinya normal kembali, saya sangat sedih melihatnya???? 3. Ketiga, saya punya teman satu kosan sama aku. Jadi, dia juga sama seperti adikku yang siklus menstruasinya tidak teratur. Namun, teman saya ini jika dia keluar darah dari vaginanya, dia benar-benar akan merasa sakit dan nyeri yang sangaaaaat hebat, dok. Karena, dia sampai tidak bisa bangun dari tidur, bahkan terkadang sampai demam atau pusing dok. Saya melihatnya dia jadi kaya (maaf sebelumnya) sekarat, dok. Dan itu membuat saya dan teman-teman lain khawatir kepadanya dok setiap dia menstruasi. Saya juga sangat sedih sekali dok saat dia harus merasakan sakit, karena benar-benar pucat sekali dok mukanya. Kira-kira pertolongan pertama apa ya dok yang bisa saya dan teman-teman saya yang lain lakukan, saat dia mengalami sakit hebat ketika menstruasi? Jadi, itu beberapa pertanyaan dalam benak saya yang belum terjawab selama ini, Dok. Saya berharap dokter bisa memberi jawaban dan pencerahan terhadap pertanyaan saya sehingga saya bisa membantu orang-orang di sekitar saya yang mengalami hal seperti di atas. Terima kasih sebelumnya untuk Dr. Laurier dan Laurier atas kesempatan bertanyanya. Always stay safe and stay healthy ???? #VagTalks #VagTalks

Jawaban
logo image
dr. Laurier
21 September 2024

Share now :

Pertanyaan terkait lainnya