ask dr laurier

Punya pertanyaan seputar kewanitaan dan Menstruasi?

Yuk, Rawat Kulitmu Saat Menstruasi!

Yuk, Rawat Kulitmu Saat Menstruasi!

25 Jul 2019

Yuk, Rawat Kulitmu Saat Menstruasi!

Girls, kulit adalah organ tubuh yang paling luas dan nggak luput dari pengaruh hormon saat menstruasi. Kamu pasti tau kan, kalau kadar estrogen dan progesteron di dalam tubuhmu bakal turun drastis pas menstruasi? Nah, hal ini membuat suhu tubuhmu berubah jadi lebih tinggi, sehingga bisa menghambat sirkulasi darah dan metabolisme tubuh. Ternyata perubahan itu bakal cepat terlihat di kulitmu lho!

Produksi sebum yang menurun bisa mengakibatkan fungsi kulit dalam menjaga kelembapannya berkurang. Kondisi ini membuat kulitmu menjadi kering, mengelupas, pecah, dan sangat sensitif. Kalau kulitmu sudah dalam keadaan seperti itu, berarti kamu perlu melakukan perawatan kulit yang khusus nih, Girls! Nah, berikut ini langkah-langkah untuk merawat kulit yang kering dan sensitif:

1.   Jaga kelembapan kulitmu dari luar

  • Pakailah handuk yang sudah diuapi atau dicelupkan ke dalam air panas setiap kamu selesai membersihkan wajah. Kompreskan handuk pada wajahmu selama satu menit. Cara ini bisa meningkatkan sistem sirkulasi dan metabolisme kulit wajahmu lho!

  • Jangan mengganti produk perawatan kulit saat menstruasi, karena hal itu bisa memicu iritasi di kulitmmu.

  • Utamakan kelembapan kulit, pakailah pelembap dan minyak supaya kulit wajahmu nggak kering.

2.   Perhatikan asupan nutrisimu

  • Konsumsi makanan yang mengandung Vitamin E seperti  kacang almond dan buah labu untuk memperbaiki sirkulasi darah dan menyeimbangkan kadar hormon dalam tubuhmu.

  • Pastikan zat besi dan protein untuk tubuhmu cukup selama menstruasi. Karena kedua jenis unsur nutrisi ini sangat mudah hilang dari dalam tubuhmu bersama dengan darah menstruasi. Makanan yang kaya protein adalah daging, keju, telur, dan kacang kedelai. Sedangkan, sumber zat besi ada di susu kedelai dan hati. Kalau perlu, kamu bisa konsumsi makanan yang mengandung Vitamin C seperti brokoli, kiwi, dan jeruk supaya penyerapan zat besi di tubuhmu optimal.

  • Camilan yang sehat. Kalau lagi menstruasi cewek-cewek pasti suka ngemil makanan manis seperti biskuit atau cokelat, benar nggak, Girls? Daripada ngemil biskuit atau cokelat, lebih baik kamu ganti camilanmu jadi buah-buahan yang dikeringkan atau makanan lain yang mengandung antioksidan supaya nutrisimu tetap terpenuhi!

Gimana, Girls? Gampang kan, merawat kulit yang sensitif saat menstruasi? Dua poin di atas bisa merawat kulitmu secara maksimal lho, yaitu dari luar dengan menjaga kelembapan kulitmu dan dari dalam dengan mengonsumsi makanan yang bernutrisi. Mulai sekarang coba lakukan langkah-langkah di atas yuk, supaya kulitmu nggak kering dan tetap sehat selama menstruasi!

Kamu punya cara lain untuk merawat kulit saat menstruasi? Tulis di kolom komentar yuk! Ajak juga teman-temanmu untuk baca artikel ini supaya mereka tau cara merawat kulitnya saat menstruasi!

Related Articles

Adulthood
24 Sep 2019

Ramuan Manjur Bikin PMS Kabur

Moody, depresi, gampang tersinggung, perut kembung, nyeri kepala atau payudara adalah gejala yang se...
Adulthood
08 Jul 2019

Kok, Perutku Masih Terasa Nyeri?

Kalau mengalami kram atau nyeri perut pas menjelang atau beberapa hari di awal menstruasi pasti kamu...
Adulthood
25 Jun 2019

Tetap Cantik Saat Menstruasi

Kalau lagi menstruasi biasanya cewek nggak cuma mengeluh soal nyeri perut aja, tapi juga soal penamp...